'Magang Lagi' dan 'Kelaparan'

Bulan Febuari sudah terlewati, hari-hari pun menjadi semakin sulit, karena gua harus melakukan suatu hal untuk melanjutkan kehidupan gua yang kini - harus sudah bisa menghidupi diri gua sendiri dengan uang yang harus gua cari sendiri. Nah, kabar gembira akhirnya muncul pada Hari Kamis dua minggu kemarin, yang dimana apa yang gua inginkan tersebut ternyata dapat tercapai dengan cepat dan singkat. Yuk, mari gua ceritakan disini.

Kamis pagi, sekitar pukul tujuh, gua pun berusaha untuk membuang rasa malas gua untuk mengirimkan sebuah email yang dimana dapat berguna untuk masa depan gua. Email ini berisi sebuah surat lamaran kerja yang sebenarnya iseng saja gua kirim ke salah satu email milik seorang HRD yang berasal di kantor Bank OCBC NISP. Email ini sendiri diberikan oleh seorang teman gua, yaitu Juliantara, yang dimana gua sendiri lah yang memintanya dengan tujuan: 'hanya iseng belaka'.

And then, pada saat gua sudah mengirimkan surat lamaran kerja beserta CV milik gua tersebut, tak disangka, kalau satu jam kemudian ternyata email gua langsung dibalas (yang mungkin bukan gua lah satu-satunya yang mengalami hal tersebut hehe), dan gua juga langsung ditanya soal kapan gua bisa datang ke kantor pusatnya tersebut. Rasanya pun gua seakan sedang mengalami dejavu, karena pada waktu gua pernah berusaha untuk mendapatkan tempat magang untuk memenuhi mata kuliah di semester tujuh kemarin, gua pun sempat untuk melamar di Radio Sonora, yang bedanya gua melamarnya secara langsung ke kantornya bukan lewat email, yang lalu satu jam kemudian, sebuah SMS balasan langsung gua dapatkan, yang dimana juga mengatakan kapan gua bisa datang ke Radio tersebut.

Alhamdulilah Puji Tuhan, mungkin ini memang sebuah rencana Tuhan, karena gua seakan bisa secara kebetulan untuk mendapatkan apa yang sedang gua inginkan. Pada saat di Radio Sonora, gua pun bisa mendapatkan waktu yang cukup 'menyenangkan', yang dimana bisa membuat gua jadi mengatur jam perkuliahan, seperti membuat tugas beserta skripsi! Lalu juga tak lupa untuk cukup dekatnya letak radio ini dengan tempat kos dan kampus gua (di dekat Mall Gajah Mada). Nah, itu lah sekilas di Radio Sonora, yang mungkin hampir sama seperti di Bank OCBC NISP, yang dimana gua bisa mendapatkan pekerjaan yang setidaknya gua sangat mampu untuk mempelajarinya, yup, gua bekerja di divisi Community Internal & Culture di bawah Human Capital (HC). Pekerjaannya pun bisa berupa mengatur event-event, pembuatan majalah, video, serta pengirimannya, dan tak lupa untuk mengatur beberapa kegiatan di luar jam kantor seperti olahraga basket, futsal, dll. Namun sayangnya, karena gua masih menunggu jadwal sidang gua atau gua masih belum lulus, jadinya gua masih terhitung 'magang' disini :'((. Tapi tak apa, asalkan fee-nya lumayan pas, gua pun intinya masih bisa hidup untuk bulan depan hehehe.....

Baiklah, lalu apa saja yang sudah gua lakukan selama seminggu lebih disini?? Mungkin soal pekerjaan nanti saja gua bicarakan, karena ada satu hal yang ingin gua ceritakan disini, tentang keadaan fisik gua atau perut gua! wkwkwk....

Jujur, gua masih belum bisa mengatur waktu gua selama bekerja disini. Bekerjanya pun dari pagi hingga sore, dan satu hal yang belum bisa gua atur adalah soal 'makan pagi' gua! Padahal gua berencana untuk menggemukkan diri selama bekerja disini, sebab banyak yang bilang kalau jika kita sudah bekerja di kantor, maka kita bisa gemuk. Namun sayangnya, setiap pagi gua selalu kesiangan dan tak bisa makan pagi. Tapi gua selalu datang tepat waktu loh (alhasil gua harus berkorban tidak makan pagi... hiks). Sehingga gua harus selalu menunggu selama empat jam sampai jam dua belas siang untuk bisa makan, dan itu penuh dengan rasa lapar di perut gua. Huaahhhh....!!

Ini memang adalah salah satu kebodohan gua, padahal gua sudah berencana untuk selalu minum susu tiap pagi selama bekerja disini. Jadinya habis makan, gua akan seduh susu di dalam kantor (karena ada dispenser hehe). Namun sayangnya, selama seminggu lebih ini gua sama sekali belum melakukan hal tersebut. Dan gua rasa kalau diri gua ini bisa makin menyusut.... ckckck.....

Yah, semoga saja hal tersebut tak terjadi lagi untuk ke depannya nanti. Semoga saja gua benar-benar bisa gemuk! Dan selama magang disini yaitu terkontrak tiga bulan, gua akan mendapatkan yang terbaik yang sungguh gua inginkan!!

Semangat Anton!

Gbu

No comments

Ohh Getoo... Powered by Blogger.