Ohh Getoo... Thanks and God Bless You... :)

Post yang kedua!!

Lihat lah Description dari blog gua yang ada di bawah kata Ohh Getoo yang besar sebelah kiri atas sekarang. Apakah kalian melihat sesuatu yang ganjil? Atau sesuatu yang berbeda yang sampai membuat kalian bertanya-tanya (jika kalian sering membaca blog gua sih :( )?

Mulai hari ini gua sudah mengubahnya. Gua sudah membuat sebuah deskripsi yang baru tentang blog gua yang akhirnya menjadi lebih simple, padat, dan gak tahu jelas apa enggaknya untuk kalian. :p

Akhirnya beberapa hari kemarin gua mendapatkan sebuah inspirasi. Sebuah inspirasi yang berasal dari sebuah masalah yang sedang gua hadapi. Hingga sebuah keputusan yang mengubah banyak hal pun gua ambil.

Sejak dahulu gua mempunyai satu kekurangan yang cukup membuat gua stress. Yaitu: suka takut jika marah pada orang lain walau orang tersebut sudah berbuat sangat keterlaluan sama gua atau yang sering banyak teman gua katakan adalah kalau gua tak tegas. Hhhh... gua merasa tak tega jika memarahi seseorang. Dan tak tega itu bukan berarti gua takut tertolak ya. Peduli amat jika ada orang lain yang tak suka dengan gua dan tak mau berteman dengan gua. Gua sama sekali tak melarangnya, karena itu adalah hak mereka. 

Nah, karena kekurangan gua tersebut lah banyak orang yang akhirnya kedemenan untuk mengejek, mengerjai dan menggunakan banyak kata yang sama sekali tak gua sukai. Gua benar-benar terlihat lemah di depan mereka. Gua telah membiarkan diri gua menjadi sakit setelah sekian lama.

Dan sebenarnya gua tak mau memarahi orang-orang itu bukan hanya karena tak tega. Tapi juga karena sebelumnya gua menganggap kalau kita semua itu sama-sama memiliki kekurangan, dan gua tak pantas untuk menuntut seseorang untuk melakukan apa yang gua mau. Namun lama kelamaan gua berpikir kalau kali ini berbeda. Banyak orang yang sudah berbuat dengan sangat keterlaluan sama gua. Sehingga akhirnya gua mencoba untuk "berkata tegas" pada beberapa orang ketika gua menemukan mereka melakukan sesuatu yang tak gua sukai lagi beberapa hari kemarin ini. 

Woww... lega cuy! Hahaha.... Walau kadang juga gua masih tak berani untuk berkata tegas pada beberapa orang lainnya, tapi gua cukup puas. Karena gua berhasil melakukan sesuatu yang berbeda untuk diri gua sendiri ini.

Lalu apa hubungannya dengan deskripsi baru gua ini ya??

Di dalam ketegasan gua belakangan ini gua berusaha untuk tak menjadi sama seperti mereka. Gua tetap berusaha "semaksimal" mungkin untuk tidak mengerjai dan menggunakan kata-kata kasar atau kata-kata yang dapat menyakiti hati seseorang. Kata-kata seperti "Anj*ng", "Nge**od", dll sama sekali tak pernah gua pakai lagi semenjak SMA. Bukannya sombong ya, tapi kata-kata tersebut gua rasa sudah sangat tidak pantas untuk diucapkan lagi karena kemungkinan untuk menyakiti orang lain itu cukuplah besar.

Dan disini berarti gua ingin menjadi lebih kuat. Gua ingin bisa menjaga diri gua sendiri walau dengan kata-kata. Dan "Ohh getoo... Thanks and God bless you" adalah kata-kata yang palinglah kuat menurut gua. Ketiga kata ini menunjukkan kalau "gua tak ingin membalas perbuatan elo!" , "elo cuma ga sadar sama apa yang elo lakuin..." , "gua gak mau cari masalah apa-apa sama elo..." 

Yup, walau banyak orang yang tak suka sama gua sampai enek banget ketika melihat gua karena gaya atau cara bicara gua, dan lain-lainnya, yang penting gua tak cari masalah sama mereka; Gua juga tak membalas perbuatan mereka; Dan tentu saja gua berusaha untuk memaafkan mereka. Bukankah God seperti itu kepada kita dan semaksimal mungkin kita berusaha untuk menjadi serupa denganNya?

Gua berbicara seperti ini bukan berarti gua sudah sempurna untuk menjadi anakNya yo. Gua juga sudah banyak melakukan kesalahan. Namun disini gua tetap berusaha untuk menjadi yang lebih baik lagi.... Bukan untuk orang lain, tapi untuk God. Karena gua akan kecewa jika gua melakukan apa pun untuk orang lain. Hanya God yang bisa memahami dan mengerti serta mengasihi.... ^^


No comments

Ohh Getoo... Powered by Blogger.