Tentang Film Easy A Dan Sebuah Keseimbangan

Kembali lagi gua nge-blog pada tengah malam. Sekarang lah saatnya untuk gua mulai menuntaskan apa yang telah gua katakan di post yang sebelumnya, yaitu: "Menceritakan film yang sudah membuat gua bisa mencapai titik keseimbangan". Dan, wow sekali ya!! sudah empat belas hari gua tak menulis dan membiarkan banyak cerita menarik menjadi tertunda untuk diceritakan.... :(

Sebelumnya gua ingin memberitahukan kenapa gua sudah lama sekali tak nge-blog. Yang pertama sudah pasti malas, dan yang kedua-ternyata gua harus merasakan tak bisa internetan selama seminggu lebih, alies masa paket unlimited modem gua yang hanya selama sebulan sudah habis! Waktu sudah habis pun, gua malas sekali untuk membeli pulsa dan memasang paketnya... hahaha.... (mang dasar pemalas gua :p).

Dan karena dua hari kemarin akhirnya gua sudah membeli paket sebulan lagi (tapi sayangnya tidak unlimited-melainkan ber-quota 6GB saja), alhasil gua pun sekarang sudah siap kembali untuk menajamkan kemampuan menulis yang makin lama makin gua sendiri sukai (tapi bagaimana dengan kalian ya? hehe).

Baiklahh... kita mulai saja....



Olive adalah seorang siswi SMA yang tak terkenal dan biasa-biasa saja di sekolahnya. 

Namun suatu hal telah mengubah kehidupannya tersebut, ketika tiba-tiba saja Olive berbohong kepada sahabatnya, Rhiannon kalau ia telah melakukan keganasan dalam hubungan intim dengan seorang laki-laki. Kisah tentang hal itu pun ternyata didengar oleh si ratu sekolah, Marianne yang sedang mengumpat di dalam toilet. Dan dengan sengaja beserta iseng, Marianne langsung menyebarkannya ke semua siswa-siswi yang ada di dalam sekolah.

Keesokan harinya Olive menjadi benar-benar terkenal. Semua mata memandangnya. Ia kini menjadi terlihat seperti bulan yang sudah tak ditutupi awan hitam lagi.

Sayangnya, ia ternyata harus merasakan suatu kegilaan yang lebih hebat lagi di dalam hidupnya. Sampai akhirnya muncul lah banyak laki-laki yang mengetahui kalau Olive hanya berbohong, dan mereka menjadi ikut-ikutan meminta untuk menjadi terkenal, yaitu dengan Olive harus berpura-pura-kalau ia telah "tidur" dengan mereka. Awalnya Olive tak mau, tapi karena muncul rasa iba sebab banyak dari mereka yang mempunyai harapan besar untuk menjadi terkenal, akhirnya ia melakukannya. Olive sendiri pun mendapatkan untung dari mereka, yaitu berupa uang dan voucher apa saja.



Hampir satu sekolah sepertinya yang benar-benar percaya kalau ia adalah seorang pelacur. Dan hebatnya, Olivia melawan kata-kata yang merendahkan dirinya tersebut dengan mengubah cara berpakaiannya. Hingga akhirnya ia berhasil menjadi wanita terseksi di sekolahnya, karena memang semua yang dikenakannya sangat lah seksi, dengan sedikit tambahan huruf "A" yang selalu tertempel di dada sebelah kirinya. Menandakan kalau ia seperti sang tokoh dalam buku (lupa namanya) yang memiliki kisah hidup hampir mirip dengannya.

....

Semuanya terus ia jalani. Kebohongan demi kebohongan sudah menumpuk banyak hingga sampai lah di satu titik. Olive difitnah terkena penyakit kelamin dan banyak siswa/i yang mendemonya untuk keluar dari sekolah. 

Kebohongan untuk kebaikan seseorang yang dilakukan olehnya pun akhirnya mampu men-down-kan dirinya. Namun disaat kegilaan tersebut selalu muncul, seorang laki-laki bernama Woodchuck Todd juga selalu muncul untuknya. Mereka berdua saling jatuh cinta. Bahkan hanya Woodchuck saja lah yang tak percaya kalau Olivia adalah yang seperti dikatakan banyak orang.

Akhirnya, semua hal yang mantap yang sudah terjadi di dalam hidupnya pun diputuskan untuk di-share-kannya lewat internet. Ia memperbaiki semua masalah yang menimpanya dengan mem-video-i dirinya di dalam dunia maya. Dan dengan segala keseimbangannya, ia mampu bertahan menghadapi semuanya dengan hebat.

***

Emma Stone sudah memukau gua di film-nya yang satu ini. Ia benar-benar mampu memerankan seorang wanita yang tak terlalu tegang dan juga tak terlalu stress ketika masalah sedang menghadang. Ia bahkan seperti selalu mau melucu (ya memang filmnya ber-genre komedi romantis juga sih hehe). Yang pasti, gua sangat menyukai karakter seperti itu. :)

Nah, sedikit memberitahukan tentang siapa gua ini ya.... :p Jadi pokoknya tiap ada seseorang di dalam film yang memiliki karakter yang gua sukai, pastinya gua selalu tiba-tiba saja ingin menirunya. Rasanya seperti ke-transfer semua pandangan dan pola pikirnya (soalnya gua sangat merhatiin habis!). Namun efeknya sih tak terlalu lama. Mau tak mau, gua akan kembali lagi menjadi diri gua sendiri. Tapi tetap tak melupakan pandangan bahkan semangat sang tokoh dari film tersebut.... 

Ya, seperti itu saja.... Yang paling penting-film ini sangat lah bagus untuk ditonton. Ratingnya saja sudah mencapai 7.1 di situs IMDB. Beberapa penghargaan juga sudah diraih. Bahkan Emma Stone sampai menjadi nominasi di ajang penghargaan Golden Globes 2011 sebagai Best Performance by an Actress in a Motion Picture - Musical or Comedy. 


Hidup terus berjalan... dan kita semua akan selalu menjadi sesuatu di mata orang lain....

Terima kasih....
Gbu

No comments

Ohh Getoo... Powered by Blogger.