Aku Takut Terjaga (ttg Freddy Krueger 2010)

Begitu banyak pikiran. Sangat banyak, hingga tak tahu harus diapakan pikiran-pikiran ini. Ini semua karena aku telah berhasil terjaga lagi hari ini!!

Untuk teman-teman yang sering terjaga atau insomnia, HATI-HATI-lah!! Karena yang aku sudah tahu, dapat menyebabkan keadaan tubuh kita menjadi koma saat berhasil tertidur. Itupun jika kalian sudah keseringan terjaga. Jika sudah tujuh puluh jam, atau dua hari lebih, wah!! Waspadalah...!!

Untukku sih, terjaga itu memang sangat meRUGIkan sekali. Tak ada hal-hal yang baik di dalamnya. Hanya ada hal-hal yang menyebalkan yang terjadi.

Contohnya adalah pada hari ini. Dari awal kata saja, aku berkata kalau aku memiliki banyak pikiran. Hey! Itu menyiksa loh!! Selain itu juga, kalau kalian ingin tahu, hal buruk yang lain adalah keadaan pada mukaku. Mukaku serasa seperti.... Apa yah.... Tak enak banget, seperti ada banyak sekali benda-benda kecil yang menempel. Dan aku bisa merasakan benda-benda tersebut. Khususnya di bagian hidungku. Sudah gatal, rasanya ingin cepat-cepat masuk ke ruangan dingin. Karena itu, tanganku tak bisa lepas dari selampe. Itu dapat membantuku mengelap untuk sedikit menjernihkan mukaku.

Ya, pokoknya terjaga itu sangat tak menyenangkan deh. Siangnya kalian akan merasakan kantuk yang berlebihan. Sehingga pekerjaanpun harus dilenyapkan dahulu. Dilenyapkan dari semangat manusia.

Lucunya adalah waktu hari rabu kemarin. Pas sekali, saat aku sudah tak tidur semalaman, aku akhirnya dapat nonton juga di PJ. Nonton Film "Nightmare on elm St".... Film lama yang diulang lagi, tapi kali ini lebih menakutkan dan mengangetkan. Wajah dari Freddy Krueger yang diperankan oleh Jackie Earle Haleypun lebih hancur dari yang sebelumnya. Itu membuat banyak penonton menjadi ngeri, saat sang tokoh sudah masuk ke dalam mimpi mereka.

Hahaha.... Di film itu, kalian akan menemukan banyak sekali kenegatifan dari suka terjaga. Jadi, periksalah ke doktor dengan segera. Oke?? ^^

Thanks
GBU

No comments

Ohh Getoo... Powered by Blogger.